[POJOK BEBEK] 18 Film Olahraga Korea Terbaik Versi Bebek K-Po




Asian Games 2018 telah dimulai pada 18 Agustus lalu, untuk memeriahkan pesta olahraga se Asia yang ke-18 ini. Bebek K-Po membuat daftar 18 Film Korea dengan genre 'sport' alias olahraga terbaik dan wajib kalian tonton versi Bebek K-Po

18.Forever The Moment (2008)

Rating Asian wiki: 78
Rating imdb : 6.6

Pemeran utama:Moon So-Ri, Kim Jung-Eun, Uhm Tae-Woong, Kim Ji-Young, Jo Eun-Ji

"Forever the Moment" didasarkan pada kisah nyata tim bola tangan (handball) Korea Selatan yang bermain di final di Olimpiade Athena 2004. Atlet handball profesional Korea, Mi-Sook (Moon So-Ri) berakhir bekerja di supermarket setelah timnya dibubarkan. Hae-Kyung (Kim Jung-Eun), menjadi pelatih untuk tim handball di Jepang, kembali ke Korea untuk menjadi pelatih pengganti untuk tim nasional Korea. Untuk meningkatkan tim dia meminta mantan rekan setimnya, termasuk Mi-Sook, untuk bergabung dengan tim nasional dan meraih kembali kesuksesan di masa lalu mereka. Hae-Kyung telah melatih timnya dengan keras, tetapi atlet yang lebih muda tidak beradaptasi dengan baik dengan gaya lamanya. Perbedaan menjadi begitu kuat sehingga atlet terlibat dalam perkelahian fisik. Karena ini, Hae-Kyung diminta mundur sebagai pelatih dan digantikan oleh pelatih baru Seung-Pil (Uhm Tae-Woong), mantan atlet handball terkenal yang kini menjadi pelatih dengan gaya modern dan teknologi.Dengan dorongan dari Mi-Sook, Hae-Kyung sekarang menelan harga dirinya dan bergabung kembali dengan tim sebagai pemain. Film ini akan menggambarkan bagaimana atlet wanita terlibat dalam tim kecil mereka, perubahan dalam tim mereka hingga kehidupa pribadi mereka , dan persiapan mereka menghadapi pertandingan diantara banyak konflik kehidupan.


17. Spin Kick (2004)

Rating Asian wiki: 91
Rating imdb : 6.2

Pemeran utama: Kim Dong-Wan,Hyun-Bin, Jo An, Jin Tae-Hyun, Moon Ji-Yoon

SMA Manseh dulunya terkenal akan tim taekwondo mereka, tetapi masa emas itu telah lama berlalu. Sekarang, tim ini hanyalah tong kosong denganan hanya satu anggota berpotensi Min-Gyu (Hyun-Bin), yang bahkan kemampuannya tidak istemewa. Dalam dua minggu, Kompetisi Taekwondo Nasional akan berlangsung. Pelatih  yang tidak puas akhirnya meninggalkan sekolah. Suatu saat anggota taekwondo terlibat perkelahian dengan geng berandal dari sekolah mereka di dalam bus. anggota taekwondo dirawat di rumah sakit sedangkan geng berandal dibawa ke kantor polisi. Karena kondisi ini kepala sekolah menawarkan akan membebaskan geng berandal jika mereka bergabung dengan tim taekwondo. Mampukah mereka memenangkan kompetisi Taekwondo Nasional? Untuk yang suka film bertema sekolahan wajib nonton film ini.



16. Mr. Perfect (2014)

Rating Asian wiki: 92
Rating imdb : 6.2

Pemeran utama:Yoon Si-Yoon,Yeo Jin-Goo, Cheon Ho-Jin, Lee Kyoung-Young

Baek Se-Jin (Yoon Si-Yoon) atlet golf yang berbakat. Dia memenangkan banyak turnamen. Karena kesuksesannya, kehidupan Baek Se-Jin benar-benar di luar kendali. Kepribadiannya juga berubah menjadi negatif. Alih-alih berlatih, Baek Se-Jin menghabiskan waktunya minum-minum. Permainan golfnya juga menurun drastis. Suatu malam ia memaksa menyetir mobil dengan kondisi mabuk dengan manajer duduk di kursi penumpang berusaha menghentikannya. Tetapi mereka terlibat kecelakaan dan sang manager meninggal, sedangkan karena syok Se Jin kehilangan suaranya. Satu tahun kemudian, Baek Se-Jin tiba di sebuah pulau kecil dengan undangan dari kepala sekolah SD, untuk mengajar disana.  penduduk di pulau itu ingin Baek Se-Jin mengajar golf kepada para siswa di sekolah. Sekolah itu sendiri berada di ambang kematian. Jika anak-anak berpartisipasi dalam turnamen golf junior yang akan datang dan lulus babak penyisihan, sekolah akan dipertahankan. Mampukah ia menyelamatkan sekolah dan melatih anak=anak bermain golf?

15. Fly, Daddy, Fly  (2006)

Rating Asian wiki: 90
Rating imdb : 6.9

Pemeran utama:Lee Moon-Sik,Lee Joon-Gi,Kim Ji-Hoon, Nam Hyeon-Jun

Jang Ga-Pil (Lee Moon-Sik) adalah ayah seperti pada umumnya, yang bekerja sebagai pegawai kantoran. Suatu hari,saat dia pulang, dia mendapati anak perempuan remajanya telah diserang oleh sekelompok orang di sebuah tempat karaoke. Kelompok preman ini dipimpin oleh bintang tinju Kang Tae-Wook, yang ayahnya adalah anggota kongres yang berpengaruh. Jang Ga-Pil tidak memiliki harapan untuk mendapatkan keadilan karena latar belakangnya yang sederhana. Suatu hari, ia bertemu dengan siswa SMA lain bernama Go Seung-Suk (Lee Joon-Gi). Go Seung-Suk adalah satu-satunya  yang dapat mengalahkan Kang Tae-Wook di ring tinju. Selain itu, dia menawarkan untuk melatih Jang Ga-Pil agar dia bisa membalaskan dendamnya dengan terhormat di dalam ring tinju. Film ini akan cocok untuk kalian pencinta film mellow komedi, dengan banyak komedi dan adegan menyentuh. Film ini berdasarkan novel  "Fly, Daddy, Fly" karya Kazuki Kaneshiro.


14. Lifting King Kong (2009)

 

Rating Asian wiki: 92
Rating imdb : 6.7

Pemeran utama:Lee Beom-Soo, Jo An, Lee Yun-Hee, Jeon Bo-Mi,Kim Min-Young,Lee Seul-Bi, Choi Hee-Seo     

Lee Ji-Bong (Lee Beom-Soo) adalah mantan peraih medali perunggu Olimpiade Musim Panas Seoul 1988 untuk angkat besi, tetapi cedera yang mengakhiri karirnya sebagai atlet dan memaksanya memasuki pensiun dini. Tidak dapat menemukan panggilan lain karena kurangnya dukungan dari Komite Olimpiade Korea, ia menjadi miskin dan akhirnya bekerja di klub malam  membagikan selebaran untuk orang yang lewat sampai ia didatangi mantan pelatihnya yang bersikeras menyuruhnya memulai karir sebagai pelatih di sebuah SMA di Boseong. Di sana, ia membentuk tim angkat Besi yang terdiri dari sekelompok anak - anak perempuan yang disisihkan. Ini adalah film yang pas untuk pencinta film heartwarming yang penuh tawa dan airmata. Film ini diadaptasi dari kisah nyata yang sudah di dramatisasi.


13. Champion (2018)

 

Rating Asian wiki:84
Rating imdb : 5.5
Pemeran utama:Ma Dong-Seok,Kwon Yool, Han Ye-Ri   


Mark (Ma Dong-Seok) adalah arm wrestler (Panco) dan dia bermimpi menjadi seorang champion. Jin-Ki (Kwon Yool) adalah promotor dan dia bermimpi mengubah hidupnya dengan memanfaatkan Mark. Tiba-tiba, adik Mark, Soo-Jin (Han Ye-Ri) dan anak-anaknya muncul dihadapan mereka. Kehidupan baru Mark dengan keluarganya di mulai. Perbedaan film ini dari film olahraga lainnya adalah film ini sangat imut. Film ini juga mengajarkan arti keluarga baik dengan maupun tanpa ikatan darah.


12.The Foul King (2000)

Rating Asian wiki: 91
Rating imdb : 7.0
Pemeran utama: Song Kang-Ho, Jang Jin-Young,Park Sang-Myeon, Jang Hang-Seon

 
Lim Dae-Ho (Song Kang-Ho) bekerja sebagai teller bank namun tersiksa oleh bosnya (Song Young-Chang). Kemudian suatu hari, Dae-Ho berjalan melewati gym kecil. Gym tersebut adalah untuk pro -wrestling liga kecil yang berharap satu hari masuk ke liga besar. Dae-Ho berpikir kembali ke masa kecilnya dan kecintaannya pada pro- wrestling dan khususnya cintanya untuk wrestler Tiger Mask Ultra. Dae-Ho kemudian memutuskan untuk mencoba wrestling.Meskipun dia tidak cukup berbakat untuk menjadi pegulat terbaik, Dae-Ho berlatih dengan tekun di malam hari. Akhirnya dia dikenal sebagai wrestler nakal  "The Foul King". Film "The Foul King" merajai seluruh film Korea pada tahun 2000. Film ini adalah pilihan yang pas untuk pecinta film komedi tahun 2000an, selain itu kita bisa melihat versi muda dari aktor senior Song Kang Ho.

11. Run Off /Take Off 2  (2016)

Rating Asian wiki: 92
Rating imdb : 6.3
Pemeran utama:Soo-Ae, Oh Dal-Su, Oh Yeon-Seo, Ha Jae-Suk, Kim Seul-Gi, Kim Ye-Won,Jin Ji-Hee, Park So-Dam, Cho Jin-Woong


Pada 2002, Berbagai wanita yang terdiri dari seorang wanita pembelot Korea Utara, seorang short track skater yang di blacklist, wanita paruh baya dan murid SMP, dikumpulkan bersama untuk membentuk tim hoki es wanita Korea Selatan pertama. Walaupun ini Take Off 2 tapi ini tidak lah berhubungan dengan Take Off. Satu-satunya kesamaat dengan Take Off adalah pembentukan tim atlet baru untuk cabang olahraga 'Winter Sport' untuk dipersiapkan bersaing di Winter olympic karena Korea Selatan sedang berusaha agar bisa menjadi tuan rumah 'Winter Olympic'.Sama seperti Take Off, Run Off juga film yang penuh komedi dan renyah. Walaupun kali ini karakter utamanya para wanita, tiap karakter tetap digambarkan dengan unik, kocak, dan menyentuh. Film ini terinspirasi 2003 Winter Asian Games Cabang olahraga Hoki Es perempuan.

10. Punch (2011)

 

Rating Asian wiki: 91
Rating imdb : 7.4
Pemeran utama: Yoo Ah-In,Kim Yun-Seok


Ingin nonton film berbau olahraga tapi olahraga bukan pusat utamanya? Punch adalah pilihan yang pas.Do Wan-deuk (Yoo Ah-in), Murid SMA berusia 18 tahun yang tinggal bersama ayah dan pamannya yang bekerja sebagai penari kabaret yang harus kehilangan pekerjaannya dan kini berjualan di pasar. Wan deuk yang ahli bertarung ini tidak pernah mengetahui siapa ibunya. Lee Dong Ju (Kim Yoon-seok),Guru SMA yang aneh, selalu bersikap kasar pada murid=muridnya, ia tinggal di sebelah rumah Wan Deuk. Perlahan keduanya menjadi dekat, dan Wan Deuk mulai memahami sikap gurunya. Wan Deuk juga menyalurkan bakat bertarungnya dengan belajar kickboxing. Film ini berdasarkan novel "Won-Deuk Yi" karya Kim Ryeo-Ryeong."Punch" berhasil menjual 5,3 juta tiket di Korea Selatan di box office. Film ini menempati peringkat # 3 untuk penjualan tiket film Korea pada tahun 2011 dan # 4 untuk penjualan tiket untuk semua film yang dirilis di Korea Selatan pada tahun 2011.

9. No Breathing (2013)


 

Rating Asian wiki: 92
Rating imdb : 6.6

Pemeran utama:Lee Jong-Suk, Seo In-Guk, Kwon Yuri


Ingin nonton film olahraga yang ringan, segar dengan jiwa anak muda? No Breathing bisa menjadi pilihan yang tepat. Berpusat di kompetisi renang, Woo-Sang (Lee Jong-Suk) adalah perenang nasional, Dia selalu mengejar posisi nomor satu. Won-Il (Seo In-Guk) adalah perenang berbakat, tetapi berhenti berpartisipasi dalam olahraga ini. Dia kemudian membuat comeback nya dan menemukan bakatnya kembali setelah bertemu rival lamanya.Tidak hanya mengajarkan persaingan yang suportif, film ini juga mengajarkan persahabatan dibalik persaingan ketat.

8. Champ (2011)

 

Rating Asian wiki: 90
Rating imdb : 6.4
Pemeran utama:Cha Tae-Hyun, Kim Soo-Jung, Yu Oh-Seong, Park Ha-Sun, Park Won-Sang


 
Seung-Ho (Cha Tae-Hyun) adalah mantan bintang joki kuda  yang terlibat dalam kecelakaan serius hingga membunuh istrinya dan merusak penglihatannya. Hidup dan karirnya menurun, hingga sebuah kesempatan datang mempertemukannya dengan seekor kuda spesial dan kembali menjadi bintang untuk beradu di pacuan kuda datang. Terinspirasi dari kisah kuda balap bernama "Luna" yang memulai debutnya pada 2004 di Pusan Gyeongnam Race Park dan memenangkan 13 dari 33 balapan. Ini adalah Sebuah film  yang mengharukan tentang joki yang menjadi buta  dan seekor kuda balap yang pincang , dimana mereka berjuang melawan kerasnya arena pacuan kuda. Film ini memberikan kehangatan tidak hanya karena ikatan antar manusia tetapi manusia dengan hewan.

7. GLove (2011)

 

Rating Asian wiki: 91
Rating imdb : 7.0
Pemeran utama: Jung Jae-Young,Yoo-Sun,Kang Shin-Il,Cho Jin-Woong, Kim Hye-Seong, Lee Hyun-Woo, Jang Ki-Beom

 
"GLove" dibuat berdasarkan pada kisah nyata tim bisbol Chungju Sung-Shim, yang terletak di Kota Chungju, Provinsi Chungcheong Utara. Tim bisbol sekolah dimulai pada September 2002 dan terdiri dari 25 pemain yang tuli. "G-Love" bercerita tentang seorang pemain bisbol professioanl (Jung Jae-Young), seorang guru (Yu-seon), dan sekelompok pemain bisbol SMA yang tuli. Persahabatan & ikatan penuh cinta didalami dalam film ini, dengan latar belakang pedesaan. Bintang baseball yang memudar Sang-Nam (Jung Jae-Young) lagi=lagi namanya menjadi headline di koran karena tingkah laku buruknya. Agennya Charles (Jo Jin-Ung) kemudian menyarankan Sang-Nam untuk mengambil pekerjaan melatih tim bisbol tunarungu di sekolah pedesaan untuk membantu membangun kembali citranya. Walaupun awalnya Sang Nam tidak perduli dengan mereka, perlahan Sang-Nam dan anak-anak mulai membentuk ikatan yang tulus. Sang-Nam menjadi bersemangat oleh kemurnian anak-anak dan mulai mengeluarkan upaya tulus dalam mempersiapkan tim untuk bertanding nasional.Film ini menunjukkan kepada kita bahwa kita tidak boleh menganggap kurang seseorang hanya karena mereka berbeda dari kita,.

6. Split (2016)

 

Rating Asian wiki: 84
Rating imdb : 6.8
Pemeran utama: Yoo Ji-Tae, Lee Jung-Hyun, David Lee


Ingin menonton film tema olahraga dengan sentuhan yang berbeda? Split bisa menjadi salah satu pilihan yang pas. Tidak lembut ataupun ceria seperti film olahraga biasanya, 'Split' terasa lebih gelap layaknya film action atau thrill, bedanya mereka utamanya tidak menggunakan adu jotos dalam bertempur melainkan denga bola bowling. Chul-Jong (Yoo Ji-Tae) dulunya seorang bowler profesional yang legendaris, tetapi kecelakaan mobil yang menghancurkannya dan membuatnya mengakhiri karir nya. Dia sekarang menjadi tukang minum dan bermain bowling demi uang. Hee-Jin (Lee Jung-Hyun) memiliki arena bowling namun terlilit hutang. Dia menyiapkan pertandingan untuk Chul-Jong, berharap mendapat cukup uang untuk melunasi hutangnya. Kehidupan Chul-Jong dan Hee-Jin berubah ketika Chul-Jong melihat seorang pemuda autis bernama Young-Hoon (David Lee). Young-Hoon memiliki potensi yang luar biasa sebagai bowler. Keduanya kemudian memanfaatkan Young Hoon untuk bermain bowling bersama mereka untuk mendapatkan uang yang lebih banyak.



5. As One (2012)

 

Rating Asian wiki: 87
Rating imdb : 7.2
Pemeran utama:Ha Ji-Won, Bae Doo-Na, Choi Yoon-Young, Han Ye-Ri,Oh Jung-Se,Park Chul-Min, Lee Jong-Suk, Kim Eung-Soo


Film ini diangkat dari kisah nyata dimana karena perjanjian politik Korea Selatan dan Utara, pada tahun 1991 tim tenis meja kedua negara ini harus bersatu menjadi satu tim untuk pertamakalinya. Atlet tenis meja Hyun Jung-Hwa (Ha Ji-Won) memenangkan medali perak, tetapi selalu kalah dalam pertandingan medali emas melawan atlet tenis meja Cina yang bersaing. Satu bulan sebelum Kejuaraan Tenis Meja Dunia 1991 di Chiba, Hyun Jung-Hwa mendapat kabar bahwa tim tenis meja Korea akan dibentuk dari Korea Selatan dan Korea Utara. Para atlet Korea Selatan dan pelatihnya menentang gagasan itu. Meskipun ada tentangan, gabungan tim tenis meja Korea tetap dibentuk. Atlet dari Korea Selatan dan Korea Utara bertemu di kumpulkan camp pelatihan di Chiba, Jepang. Mereka dipaksa untuk menjadi satu tim, tetapi dari rutinitas latihan mereka, bagaimana mereka berbicara dan bagaimana mereka hidup semua menyebabkan bentrokan. Petenis meja tenis Korea Utara Lee Boon-Hee (Bae Doo-Na) dan Hyun Jung-Hwa mengalami perang panas. Kejuaraan Tenis Meja Dunia semakin dekat, tetapi tim Korea bahkan tidak bisa bersama. Dapatkah mereka bersatu untuk meraih kemenangan bersama?


4. Pacemaker (2011)

 

Rating Asian wiki: 91
Rating imdb : 6.5
Pemeran utama:Kim Myung-Min, Go Ara, Ahn Sung-Ki , Choi Tae-Joon

 
Seorang pelari maraton yang berbakat, Joo Man-Ho (Kim Myung-Min) dipaksa untuk menyerah akan mimpinya karena cedera kaki yang parah dan harus menafkahi adiknya. Karena tidak dapat meninggalkan trek & lapangan untuk selamanya, Joo Man-Ho kemudian menjadi pacemaker- seorang pelari yang membimbing tim selama paruh pertama pertandingan maraton dan meninggalkan pertandingan setelah itu. Dia memenuhi kebutuhan hidupnya dengan mengantarkan ayam untuk restoran ayam goreng milik temannya. Park Sung-Il (Ahn Sung-Ki), pelatih lamanya, suatu hari mengunjungi Man-Ho. Park Sung-Il ingin Man-Ho menjadi pacemaker untuk tim nasional Korea saat mempersiapkan untuk Olimpiade 2012 mendatang. Man-Ho bahkan ditawari kesempatan untuk berlari di Olimpiade sebagai pacemaker untuk tim Korea. Man Ho menerima tawaran itu, dengan resiko cedera kakinya yang semakin parah namun ini berbanding dengan mimpinya yang ingin menjadi pelari maraton sejati bukan sekedar pacemaker. Film ini akan mengajarkan kalian untuk tidak menyerah dan berjuang tanpa batas melakukan hal yang kalian cintai.

3. Take off (2009)

Rating Asian wiki: 88
Rating imdb : 7.0
Pemeran utama:Ha Jung-Woo, Kim Dong-Wook, Kim Ji-Suk, Choi Jae-Hwan, Lee Jae-Eung, Sung Dong-Il

 
Siapa bilang Film bertema olahraga harus melulu serius? Di film ini kalian akan dibuat tertawa. "Take Off" berpusat di sekitar kegembiraan dan kesedihan dari tim ski jumping nasional Korea pertama. Pada tahun 1997, daerah Muju di Korea Selatan mengajukan tawaran untuk menyelenggarakan Olimpiade Musim Dingin 2002. Namun mendapat pertanyaan bagaimana Korea dapat menjadi tuan rumah Olimpiade Musim Dingin tanpa memiliki tim ski jumping nasional. Karena itu, tim ski jumping Korea dengan cepat dibentuk dari berbagai macam orang dengan latar belakang yang berbeda-beda. "Take Off" sebagian didasarkan pada kisah nyata dengan peristiwa dan karakter fiksi. Selama akhir pekan ketiga perilisan "Take Off" berhasil mengambil  posisi # 1. Tiket "Take Off" terjual 913.447 tiket di 677 layar bioskop, terhitung 29% dari semua tiket terjual selama 14-16 Agustus 2009 saat akhir pekan. Film ini sangat ringan dan menyenangkan untuk ditonton.



2. Perfect Game (2011)

 

Rating Asian wiki: 87
Rating imdb : 7.0
Pemeran utama: Cho Seung-Woo,Yang Dong-Geun


Dalam film ini kita akan disuguhkan betapa panasnya baseball Korea di tahun 80an terutama persaingan sengit antara dua pitcher terkenal di saat itu, Choi Dong-Won dan Sun Dong-Ryu. Choi Dong-Won (Cho Seung-Woo) pemain tim bisbol profesional Korea Lotte Giants sejak tahun 1983. Sun Dong-Ryul (Yang Dong-Geun) pemain tim bisbol profesional Korea Haitai Tigers sejak tahun 1985. Choi Dong-Won memiliki keinginan besar untuk menjadi pitcher terbaik di Korea Selatan. Sun Dong-Ryul adalah pitcher yang sedang naik daun, dianugerahi dengan bakat alami. Penggemar baseball dan media semua terobsesi dengan siapa pitcher yang terbaik. Namun, Tim mereka enggan membuat kedua pitcher andalan mereka ini berhadapan satu sama lain karena jumlah tekanan yang menggila  pada mereka. Pemerintah Korea juga menggunakan pitcher untuk alasan politik mereka sendiri. Selain itu Dua pitcher ini juga memiliki masalah tersendiri. Choi Dong-Won menderita cedera bahu, sementara juga merasa seperti dia saat ini berada di belakang bayang-bayang Sun Dong-Ryul. Sementara itu, Sun Dong-Ryul juga berjuang untuk menghadapi sosok Choi Dong-Won dan menjadi pitcher terbaik. Kedua pitcher kemudian menghadapi maraton inning 15 pada 16 Mei 1987. Film ini banyak menyuguhkan adegan pertandingan bisbol yang ketat, panas dan penuh semangat.


1. Marathon (2005)

 

Rating Asian wiki: 93
Rating imdb : 7.8
Pemeran utama:Cho Seung-Woo,Kim Mi-Sook,Lee Ki-Young Baek Sung-Hyun, Ahn Nae-Sang


Cho-Won  (Cho Seung-Woo) adalah pria muda dengan autisme. Dia tinggal bersama ibunya yang sangat protektif, Kyung-Sook (Kim Mi-Sook) dan adik laki-lakinya (Baek Sung-Hyun), yang terkadang merasa iri perhatian yang diterima kakaknya dari ibunya. Melalui sekolah khusus dan mengambil bagian dalam kegiatan fisik, Cho-Won telah menyesuaikan diri dengan masyarakat. Cho-Won juga sepertinya memiliki kemampuan untuk berlari. Setelah menempati posisi ketiga dalam perlombaan, ibunya memutuskan untuk menyewa pelatih yang tepat untuk melatih putranya. Cho-Won kemudian memutuskan untuk mengambil bagian dalam maraton. Cho-Won berharap memecahkan rekor tercepat maraton tiga jam. Film ini terinspirasi dari kisah nyata. kalau kalian ingin mencari cerita yang penuh kehangatan, ini adalah film yang tepat. kalian juga nggak akan dikecewakan oleh akting seluruh aktor film ini terutama Cho Seung Woo.


Original by Bebek K=Po
=kwak=









0 comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan Komentar kalian !

Satu Komentar kalian memberikan motivasi bagi Kwik, Kwek, Kwak untuk menulis info & review terbaru
Terimakasih😊

No SARA!