[REVIEW DRAMA] That Man Oh Soo (2018)



Judul Lain: 그남자 오수 / Geunamja Osu/ Evergreen
Genre: Fantasy, romance, comedy
Episode: 16
Stasiun TV: OCN
Masa Tayang: 2018-Mar-05 to 2018-Apr-24

Sinopsis
Oh Soo (Lee Jong Hyun) adalah ahli TI yang menjanjikan dengan gelar PhD dalam bidang kecerdasan buatan. Dia juga pemilik kafe dan barista. Dia bisa melihat emosi manusia dan menggunakan serbuk sari ajaib untuk memperbaiki emosi itu. Dia bertemu Seo Yoo Ri (Kim So Eun) seorang polisi dengan kepribadian yang ceria dan jatuh cinta padanya.

Pemeran utama
Lee Jong Hyun : Oh Soo
Kim So Eun : Suh Yoo Ri
Kang Tae Oh : Kim Do Yun
Huh Jung Min : Oh Ga Na (Kakak Oh Soo)
Park Geun Hyung :Oh Man Soo (KakekOh Soo)



Review:
Oh Soo adalah pria yang dianugerahi kekuatan melihat warna emosi cinta orang lain, kekuatan ini adalah kekuatan turun menurun. Ia juga dapat memberikan serbuk emosi pada kopi yang ia buat, biasanya untuk memperkuat cinta pasangan pengunjung cafenya. Sayangnya Oh Soo tidak terlalu suka dengan kekuatan yang ia miliki, terutama karena ia sama sekali tidak mempercayai cinta, ia tidak pernah dan tidak ingin jatuh cinta. Walaupun cinta sangat mempengaruhi warisan pohon yang harus dirawat turun temurun keluarga ini. Hingga suatu hari ia bertemu dengan Seo Yuri wanita ceria dan hangat, sangat berbeda dengan Oh Soo yang dingin. Karena rasa bersalah yang OhSoo perbuat, ia ingin sebisa mungkin membantu YuRi, dan ternyata kehangatan Yuri berhasil melelehkan dinding es Oh Soo. Tapi ketika mereka makin dekat, mereka tak menyadari ada kutukan yang menanti mereka.

Satu kata untuk mendeskripsikan drama ini, 'ringan'. Dari awal sampai akhir tidak ada konflik yang menguras hati, semuanya ringan. Yang sedikit membingungkan mungkin tentang kekuatan Oh Soo, dan hubungan kekuatan Oh Soo dengan Pohon yang keluarga itu harus jaga, dan juga kutukan. Semua ini akan membingungkan tapi cukup ada pencerahan di ending.

Sayangnya drama ini karena terlalu ringan kadang terasa flat. Cinta segitiga atau orang-orang misterius dihadirkan untuk berusaha menghilangkan kedataran, tapi tidak terlalu banyak membantu.Selain itu, walaupun Kwak tahu karakter Oh Soo itu dingin dan datar, tapi akting Jong Hyun juga terlalu flat bahkan untuk karakter yang datar dan dingin.

Ide drama ini sebenarnya cukup unik dan menarik, sayangnya sedikit agak kurang dalam eksekusinya. Padahal Kwak suka banget dengan ide pohon, serbuk cinta, dan warna emosi cinta.

Drama ini kurang sesuai untuk orang-orang yang kurang suka drama roman dicampur dengan komedi, tetapi akan cocok untuk pecinta drama romcom dan kemampuan super, serta misteri romance. Drama ini akan lebih sesuai lagi untuk pencinta 'oppa berhati dingin berwajah tampan'.

-kwak


0 comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan Komentar kalian !

Satu Komentar kalian memberikan motivasi bagi Kwik, Kwek, Kwak untuk menulis info & review terbaru
Terimakasih😊

No SARA!