[REVIEW DRAMA] Memorist (2020)

Memorist (2020)

  • Judul: 메모리스트 / Memoriseuteu (Memorist)
  • Genre: Drama, detektif, misteri, thriller, fantasi
  • Episode: 16
  • Saluran TV: tvN
  • Periode Tayang: 11 Maret - 30 April 2020
  • Jadwal Tayang: Rabu & Kamis 22:50 KST
  • Perusahaan Produksi: Studio Dragon, Studio 605 (스튜디오 605)
  • Sutradara: Kim Hwi (김휘), So Jae Hyun (소재현)
  • Penulis Asli: Jae Hoo (재후) (webtoon)
  • Penulis Naskah: Ahn Do Ha (안도하), Hwang Ha Na (황하나)


Sinopsis:

Detektif Dong Baek memiliki kemampuan supernatural untuk membaca ingatan orang, ketika dia menyentuhnya. Dibekali dengan kekuatan ini, dia menangani kasus pembunuhan misterius.

Ketika Dong Baek masih SMA, dia tiba-tiba mendapatkan kekuatan supernatural. Apabila dia menyentuh seseorang, dai dapat membaca ingatan orang tersebut. Dong Baek mengungkapkan kemampuannya membaca ingatan kepada publik dan dia menjadi seorang detektif. Dia bertekad untuk menangkap sebanyak mungkin penjahat. Dia bertemu dengan kasus pembunuhan misterius.


Pemeran Utama:

  • Yoo Seung Ho sebagai Dong Baek / Sung Joo Ho (27)
  • Lee Se Young sebagai Han Sun Mi / Kim So Mi (31)
    • Lee Go Eun sebagai So Mi kecil
  • Jo Sung Ha sebagai Lee Shin Woong (53)



Trailer:



Review:

Bagaimana kalau kita bisa membaca ingatan orang lain? Akankah kita akan menggunakannya untuk membantu orang lain ataukah malah kita memanfaatkannya untuk kejahatan? Dong Baek, detektif dengan kemampuan membaca ingatan orang lain menggunakan kemampuannya untuk menangkap penjahat. Kalau dipikir-pikir memang kemampuan ini pasti sangat berguna bagi detektif. Kadang saksi atau korban karena shock atau kejadian yang terlalu tiba-tiba sehingga luput dari keterangan yang disampaikan atau jadi tidak bisa menyampaikan ingatannya dengan jelas.

Tema crime/misteri dengan kemampuan supernatural ini mengingatkan Kwik akan He is Psychometric. Mirip sih, bedanya drama ini membaca ingatan orang/makhluk hidup sedangkan He is Psychometric membaca ingatan benda mati. Dan Kwik rasa He is Psychometric agak lebih kelam dibanding Memorist ini.

Jujur Kwik tidak bisa menebak siapakah sang tokoh antagonis yang dikejar-kejar oleh Dong Baek dalam drama ini. Penulis sukses membuat Kwik salah-salah menebak setiap episodenya dan tak lupa menyajikan kejutan demi kejutan di dalamnya. Karena itulah Kwik jadi selalu tak sabar menanti episode selanjutnya. Alur cerita yang dibangun oleh penulis cukup membuat penonton menjadi penasaran dan tertarik untuk mengikuti kelanjutan ceritanya. Misteri apakah yang disimpan oleh Dong Baek? Apa hubungan Dong Baek dengan si pelaku?

Kwik agak kurang 'sreg' sama adegan dalam scan memory-nya. Rasanya aneh bisa melihat ingatan orang lain dengan sangat detail, bisa lihat di sekeliling orang yang sedang discan dengan detail. Jadi kesannya Dong Baek ini seperti orang ketiga dalam ingatan orang yang discan. Dia bisa bebas berjalan dan mengeksplor tiap adegan dalam ingatan orang tersebut. Bukan hanya sebatas apa yang dilihat oleh orang tersebut. Tapi yah namanya juga fantasi ya, jadi masih bisa Kwik maafkan... hehehe.

Porsi romance dalam drama ini minim banget ya... Meskipun Dong Baek dan Han Sun Mi sering berduaan dan saling menjaga satu sama lain tapi tak ada adegan romantis. Yang ada malah adegan romantis di masa lalu Dong Baek (eh... spoiler dikit...). Tapi tetap ada adegan kocak dari keseharian Dong Baek dan partnernya sebagai selingan dari intensnya plot drama ini.

Drama ini Kwik rekomendasikan bagi kalian yang suka genre misteri berbalur fantasi kekuatan supernatural dan tidak mencari adegan romantis.

Original by Bebek K-po
-Kwik-

0 comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan Komentar kalian !

Satu Komentar kalian memberikan motivasi bagi Kwik, Kwek, Kwak untuk menulis info & review terbaru
Terimakasih😊

No SARA!