- Judul Korea: Geukhanjikeob /극한 직업
- Sutradara : Lee Byeong-Hun
- Penulis: Bae Se-Young, Lee Byeong-Hun
- Tanggal Rilis: 23 Januari 2019
- Durasi: 111 mnt.
- Distributor: CJ Entertainment
Sinopsis
Regu antinarkoba terdiri dari 5 detektif: Kepala Regu Detektif (Ryu Seung-Ryong), Detektif Jang (Lee Honey), Detektif Ma (Jin Seon-Kyu), Detektif Young-Ho (Lee Dong-Hwi) dan Detektif Jae -Hoon (Gong Myung). Tim berusaha untuk menjatuhkan organisasi kriminal dan mereka harus menyamar untuk melakukannya. Para detektif mulai bekerja sebagai pegawai di sebuah restoran ayam, tetapi restoran ayam tersebut menjadi terkenal karena ayamnya yang lezat. Karena popularitas yang tak terduga dari restoran, para detektif menemukan diri mereka dalam situasi yang tidak pernah mereka bayangkan sebelumnya - AsianWiki
Pemeran Utama
- Ryu Seung-Ryong :Kepala Regu Detektif Go
- Lee Honey :Detective Jang
- Jin Seon-Kyu :Detective Ma
- Lee Dong-Hwi :Detective Young-Ho
- Gong Myung :Detective Jae-Hoon
- Shin Ha-Kyun :Lee Moo-Bae
- Oh Jung-Se :Lee Moo-Bae
Review
Rahang sakit bener nonton ini!FACT : Untuk yang belum tahu, film ini adalah film terlaris no. 2 di Korea dengan jumlah penonton per hari ini (18/02/2019) sebanyak 14,5 juta. Rekor film terlaris pertama untuk saat ini masih dipegang oleh The Admiral: Roaring Currents dengan total penonton sejumlah 17,61 juta. (pada saat itu)
Gimana jadinya kalau sekelompok detektif bagian narkotika yang tadinya akan menangkap penjahat tetapi berakhir membuka restoran ayam. Dari sinopsis saja mungkin terkesan norak dan receh namun baru intro awal saja sudah membuat kita tergelak tawa.
Film ini menceritakan tentang tim narkotika disebuah kepolisian yang berkerja keras untuk menangkap geng narkoba. Awalnya pengen buat pengintaian 24 jam dengan jarak dekat, terpaksa tim ini mengambil alih warung ayam goreng di seberang jalan dari persembunyian para gembong narkoba. Akan tetapi keadaan berubah karena bakat kuliner Detektif Ma (salah satu anggota polisi) punya bakat bikin ayam goreng enak.
Kalau kita biasa melihat detektif itu keren dan berkharisma, itu semua tidak akan kita temui dalam "Extreame Job". Yang bakal kita temui hanyalan sekelompok manusia agak bodor dan selalu melakukan kesalahan dalam misi mereka.
Saran dari para movie reviewer tentang jangan biarkan perut kosong sebelum nonton film ini memang benar karena ayamnya selalu membuat kwek ngiler ingin makan ayam goreng bumbu iga. Dan juga jangan terlalu kenyang, bisa bisa anda muntah karena tertawa.
Extreme Job, tidak seextreme judulnya jika membicarakan ide cerita. Film ini hanya menawarkan kisah film aksi yang dibalut dengan komedi receh namun didukung oleh tingkah laku kelima bintang utamanya dalam mengejar gembong narkoba. Film berdurasi selama 111 menit ini gak bakal membuat kamu bosan atau ngantuk. Sebaliknya akan membuat kamu sibuk tertawa sampai terbahak-bahak.
Harus diakui, kesuksesan besar dari Extreme Job hadir berkat garapan naskah cerita dari Bae Se young yang cukup cerdas. Jika komedi merupakan bagian kecil dari film-film aksi, Bae Se Young malah mengubah Extreme Job sebaliknya yaitu memaksimalkan porsi Komedi dalam cerita dibandingkan dengan aksinya. Namun, naskah cerita Bae Se yong tidak hanya terlalu fokus kepada komedinya saja yang selalu membuat para penontonnya kelelahan tertawa. Bae Se Yong juga berhasil ngasih kita kisah yang cukup mumpuni terhadap masing-masing karakter. Jadi setiap karakter dan hubungan persahabatan yang mereka jalin dapat membentuk koneksi emosional dengan mudah.
Original By Bebek K-Po
-Kwik,Kwek,Kwak-
filmnya lucu banget suka deh
ReplyDeletepaket data axis