Kim Chungha mengungkapkan pendapatnya mengenai rencana pembubaran girl grup I.O.I.
Debut melalui program ‘Produce 101’ pada tahun 2016 lalu, girl grup I.O.I ini akan segera dibubarkan pada akhir bulan Januari 2017 setelah menggelar konser terakhir mereka.
Ketika hadir dalam konferensi pers untuk program ‘A Running Miracle’, Kim Chungha ditanyakan pendapatnya mengenai hal tersebut.
Ia mengatakan, “Sejujurnya, aku tidak terlalu khawatir. Karena aku tahu persahabatan di antara kami bersebelas tidak akan berakhir, jadi aku hanya akan menyesalkan mengenai pekerjaan.”
Terkait rencana debut solonya, “Masih belum ada yang ditetapkan. Aku dan agensiku masih disibukkan dengan berbagai hal, termasuk persiapan untuk konser I.O.I,” jelasnya.
‘A Running Miracle’ adalah sebuah program baru yang mengambil tema fitness. Episode perdana program ini akan mulai ditayangkan pada 22 Januari mendatang.
Sumber: Kpopchart
Rewrite: Bebekpo
-minZ-
Rewrite: Bebekpo
-minZ-
0 comments:
Post a Comment
Silahkan tinggalkan Komentar kalian !
Satu Komentar kalian memberikan motivasi bagi Kwik, Kwek, Kwak untuk menulis info & review terbaru
Terimakasih😊
No SARA!