[POJOK IDOL] iKON Berbagi Perjuangan Pribadi dan Rahasia di Balik 3 Comeback Mereka


iKON beru-baru ini tampil di acara KBS Cool FM “Moon Hee Jun Music Show” tanggal 17 Oktober.

Saat siaran, salah seorang pendengar mengirim pesan kepada iKON bertanya, “Apa kekhawatiran kalian saat ini?” B.I membuka pembicaraan dan berbicara tentang perjuangannya. Dia mengaku, “Aku tidak menulis lagu satupun akhir-akhir ini.” Dia menambahkan, “Sudah dua hingga tiga bulan sejak aku menulis lagu. Aku tidak memiliki inspirasi. Tidak ada dorongan ataupun simulasi. Karena tidak ada input, maka tidak ada output.”

Jinhwan mengungkapkan, “Aku biasanya memiliki banyak kekhawatiran. Bukankah kalian biasanya memiliki banyak kekhawatiran jika kalian memiliki banyak hal yang ada dalam pikiran kalian? Aku mencoba untuk hidup seperti orang dengan pikiran kosong. Aku sudah sibuk mendengarkan kekhawatiran anggota iKON yang lain, jadi aku belum benar-benar memikirkan kekhawatiranku sendiri.” Donghyuk menjelaskan, “Karena Jinhwan adalah yang tertua, kami semua sangat bergantung padanya. Kami sangat bersyukur.”

Anggota yang lain juga mengungkapkan bagaimana mereka bisa melakukan 3 comeback dalam satu tahun. Moon Hee Jun berkomentar, “Kalian melakukan comeback tiga kali dalam tahun ini, mulai dari ‘Love Scenario’ dan ‘Killing Me’ hingga ‘Goodbye Road.’ Ini bukan sesuatu yang bisa kalian lakukan jika kalian tidak bekerja keras atau telah siap sebelumnya.”

B.I menjawab, “Kami memiliki banyak stok lagu yang telah dibuat dan diaransemen. Aku menulis ‘Goodbye Road’ tahun 2015. ‘Goodbye Road’ adalah lagu pertama dan ‘Love Scenario’ yang kedua. ‘Killing Me’ merupakan lagu yang terakhir aku buat diantara ketiga lagu tersebut. ‘Goodbye Road’ dirilis belakangan karena lagu ini lebih memiliki nuansa musim gugur dibanding dua lagu lainnya.”

Siaran tersebut diakhiri dengan Moon Hee Jun memuji lagu-lagu iKON. “Lagu-lagu iKON disukai oleh banyak orang di semua usia. Ketika aku mendengarkannya, aku bisa langsung menyadari mengapa semua lagu mereka populer.”

iKON baru-baru ini melakukan comeback dengan album mini baru mereka, “NEW KIDS : THE FINAL” pada tanggal 1 Oktober.

Sr: Soompi
Trans & rewrite: Bebek K-po
-Kwik-

0 comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan Komentar kalian !

Satu Komentar kalian memberikan motivasi bagi Kwik, Kwek, Kwak untuk menulis info & review terbaru
Terimakasih๐Ÿ˜Š

No SARA!